Minggu, 10 Juli 2022

Pegadaian Medan Sembelih 24 Ekor Hewan Qurban di 6 Lokasi

    Minggu, Juli 10, 2022  


PATIMPUS.COM - PT Pegadaian Kanwil I Medan melakukan penyembelihan hewan qurban serentak di 6 lokasi wilayah Sumatera Utara (Sumut) - Aceh, Ahad (10/7).

Sebanyak 24 hewan qurban disembelih, diantaranya 20 ekor lembu (sapi) dan 4 ekor kambing, yang merupakan donasi dari Insan Pegadaian Kanwil I Medan.

Turut menyaksikan penyembelihan hewan qurban dalam semarak Hari Idul Adha 1443 H, Pemimpin Wilayah PT Pegadaian Kanwil I Medan, Arief Rinardi Sunardi; Deputi Operasional I Ketut Suarnawa; Deputi Bisnis Area Medan 1, I Anhar Nasution; Deputi Bisnis Area Medan 2, Dwi Hadi Atmaka; Pembina Rohis Kanwil I Medan, Iswandy; Kabag Humas & Protokoler, Gopher Manurung dan para insan Pegadaian Medan.

Penyembelihan hewan qurban tahun ini bertemakan Qurban Fest bekerjasama dengan Daarut Tauhiid (DT) Peduli Sumatera Utara (Sumut), yang berlangsung di halaman komplek rumah dinas Pegadaian, Jalan Tusam Medan.

Ketua Panitia Qurban Fest Tahun 2022 Pegadaian Kanwil I Medan, Muhammad Fadlan Rambe mewakili segenap panitia mengucapkan selamat hari raya Idul Adha 1443 H, semoga hajat amal dan ibadah kita semua diterima Allah SWT.

"Tahun 2022 ini, ada 20 ekor sapi dan 4 ekor kambing yang serentak disembelih di 6 kota, yakni Medan; Rantauprapat; Padangsidimpuan; Banda Aceh; Langsa dan Meulaboh. Alhamdulillah, peserta qurban tahun ini meningkat dari tahun sebelumnya. Semoga di tahun depan lebih meningkat lagi," lapor Fadlan Rambe. 

Sementara itu, Pemimpin Wilayah PT Pegadaian Kanwil I Medan, Arief Rinardi Sunardi mengucapkan terimakasih kepada seluruh panitia pelaksana yang telah berhasil mengumpulkan hewan-hewan qurban dari para muqorib (peserta qurban) yang merupakan karyawan/ti Pegadaian Kanwil I Medan.

Arief Rinardi Sunardi mengaku, baru tahun ini ia bersama keluarga merayakan Idul Adha di kampung orang. "Ini pengalaman pertama saya ibadah Idul Adha jauh dari keluaga. Namun demikian, Pegadaian Medan sudah menjadi bagian dari keluarga dan saya bangga atas pengorbanan semua pihak yang telah menyukseskan kegiatan ini," sebutnya.

Arief berpesan, di tahun depan kiranya lebih banyak lagi hewan qurban yang dapat disembelih oleh seluruh keluarga Pegadaian Medan. "Ke depan para muqorib bisa menabung untuk menyisihkan rezekinya, dengan harapan tahun depan lebih banyak lagi hewan yang diqurbankan," harapnya.

Pendiri DT Peduli, Abdullah Gymnastiar yang akrab disapa AA Gym dari Tanah Suci mengucapkan selamat merayakan Idul Adha 1443 H bagi keluarga besar Pegadaian Kanwil I Medan.

"Terimakasih kepada Pegadaian Medan yang telah mempercayakan DT Peduli untuk menyalurkan daging qurban. Semoga rezeki para muqorib dilipatgandakan Allah SWT," tambah Indra Firdaus, Regional Manager Sumatera DT Peduli. (don)


Previous
Next Post
Tidak ada komentar:
Write Berikan komentar anda
© 2023 patimpus.com.