Sabtu, 27 April 2024

Pasca Lebaran, 409 Pasien Masuk RS Pirngadi Setiap Hari

    Sabtu, April 27, 2024  


PATIMPUS.COM - Pasca Hari Raya Idul Fitri, RSU dr Pirngadi Medan menerima 409 pasien setiap hari. Hal ini disebabkan oleh pola makan pasien yang berubah usai melaksanakan ibadah puasa di bulan Ramadhan.

"Pasien yang datang lebih 400 orang perhari. Rata-rata disebabkan oleh Demam Typoid, GE dan Dispepsia," sebut Gibson Girsang, kepada wartawan, Sabtu (27/04/2024).

Gibson menambahkan, dari 409 pasien tersebut, sebanyak 314 orang rawat jalan, sedangkan rawat inap 95 orang.

"Terhitung dari tanggal 16 sampai 25 April, setiap hari 409 pasien masuk ke RS Pirngadi. 314 orang rawat jalan dan sisanya rawat inap," sebut Gibson lagi.

Gibson tak menampik bahwa rata-rata pasien yang masuk ke RS Pirngadi Medan akibat salah makan pasca menjalani ibadah puasa, seperti makan makanan yang pedas dan juga minuman yang asam.

"Saat puasa, perut pasien terbiasa kosong di siang hari. Tapi usai ibadah puasa semua makanan dilahap, sehingga perutnya terkejut," sebutnya.

Gibson juga menyebutkan, sebagian besar pasien dirawat menggunakan progran Universal Health Coverage (UHC) BPJS Kesehatan dan sebagian lagi pasien umum. (don)

© 2023 patimpus.com.