Kamis, 28 April 2022

Wagubsu Ijeck : Pemudik Patuhi Prokes

    Kamis, April 28, 2022  


PATIMPUS.COM - Wakil Gubernur Sumatera Utara (Sumut), Musa Rajekshah mengimbau para pemudik di Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah/2022 untuk tetap waspada dan menjaga protokol kesehatan (prokes).


Ia juga merasa bersyukur dengan kondisi saat ini terutama kasus Covid-19 tidak seperti tahun lalu. Pemudik di Idul Fitri tahun ini juga lebih leluasa. 


Namun, Ketua DPD Partai Golkar Sumut ini kembali mengingatkan agar masyarakat jangan terlena dan lalai dengan penyebaran Covid-19 khususnya di Sumut.


"Saya berharap pada yang mudik untuk tetap menjaga prokes. Kita juga tahu kondisi saat ini di jalan pasti lagi padat-padatnya maka bagi pemudik yang di jalan untuk tetap hati-hati," terang pria yang disapa Ijeck ini usai duduk bersama dengan jurnalis di Warkop Jurnalis Medan, Jalan Haji Agus Salim, Kamis (28/4).


Ijeck juga berharap Idul Fitri tahun ini dapat meningkatkan perekonomian masyarakat mengingat banyaknya pemudik yang masuk ke Sumut pada Idul Fitri 1443 H ini. Berdasarkan data dari Dishub Sumut ada sekitar 2,3 juta pemudik yang akan masuk ke Sumut.  


Dalam pertemuan ini, Ijeck juga membagikan sembako pada jurnalis di Kota Medan mengingat rekan-rekan media tersebut tentu akan membutuhkan sembako tersebut saat Hari Raya Idul Fitri ini.


"Semoga ini (sembako) bermanfaat buat kawan-kawan media yang ada di Warkop Jurnalis ini," sebutnya.


Salah satu perwakilan jurnalis di Kota Medan, Resi mengucapkan terima kasih pada Wakil Gubernur Sumut, Ijeck atas perhatiannya terhadap jurnalis di bulan Ramadan yang mendekati Idulfitri ini. Apalagi jurnalis juga termasuk terdampak pada pandemi Covid-19. (don)

 

Previous
Next Post
Tidak ada komentar:
Write Berikan komentar anda
© 2023 patimpus.com.