Pagi-Pagi Beraksi, Maling Kereta Nyaris Pindah Alam, Untung Ada Polisi


PATIMPUS.COM - Dua maling kereta (sepeda motor) nyaris pindah alam setelah aksinya berhasil digagalkan warga di Jalan Brigjend Katamso, Kelurahan Sei Mati, Medan Maimun, Kota Medan, Selasa (13/01/2026) pagi.


Beruntung keduanya langsung diamankan petugas polisi yang sedang mengatur arus lalu lintas di sekitar lokasi kejadian dari amukan warga.



Menurut Muas, seorang guru yang mengajar di sekitar Tempat Kejadian Perkara (TKP), menyebutkan, kedua pelaku yang belum diketahui identitasnya itu sedang menjalankan aksinya di Gang Merdeka, Jalan Brigjend Katamso, Kelurahan Sei Mati, Medan Maimun.


Seorang pelaku mencoba membawa kereta jenis Trail yang terparkir di depan toko, sedangkan pelaku lainnya standby di atas keretanya. 


Naas, aksi pelaku diketahui pemiliknya dan langsung mengejar pelaku sambil berteriak maling. 


Pelaku yang sempat membawa kereta trail itu ke arah Jalan Pelangi terjebak macat di depan Jalan Balai Desa, dekat kantor Lurah Sei Mati. Alhasil, pelaku pun berhasil ditangkap dan menjadi bulan-bulanan warga.


Sedangkan seorang pelaku lainnya yang berusaha kabur, juga berhasil ditangkap warga di depan kuburan dekat simpang Jalan Pelangi.


"Ada maling kereta. Kereta Trail itu yang diambilnya dari Gang Merdeka. Dikejar warga, dapat satu. Satu lagi lari ke arah Jalan Pelangi," sebut Muas.


Warga yang emosi langsung menghajar keduanya secara terpisah. Beruntung petugas Polantas yang berjaga di sekitar lokasi mengamankan keduanya dari amuk massa. Keduanya pun diboyong ke Polsek Medan Kota.


"Untung ada polisi kalau gak lewat kau," ujar warga yang berusaha memukul pelaku.


"Jangan, kalau mati kau yang dijemput," ujar polisi yang melindungi pelaku. (don)


Newest
You are reading the newest post
Show comments

Medan

Sumut

Komunitas

Pendidikan

Ekbis