Tirtanadi Raih Peringkat Biru  Hasil Evaluasi Pengelolaan Lingkungan
| Selasa, Januari 02, 2024

By On Selasa, Januari 02, 2024


PATIMPUS.COM - Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Tirtanadi yang juga mengelola air limbah berhasil meraih peringkat biru berdasarkan hasil evaluasi kinerja pengelolaan lingkungan Daerah Provinsi Sumatera Utara untuk periode 2022 - 2023.


"Penilaian hasil evaluasi pengelolaan lingkungan dari Pemprovsu tersebut berdasarkan keputusan Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Sumatera Utara Nomor 660.11/6506/DISLHK- PPHPK/XII/2023 tertanggal 19 Desember 2023," sebut Direktur Air Limbah Perumda Tirtanadi Fauzan Nasution didampingi Kepala Instalasi Pengelolaan Air Limbah (Ka. IPAL) Abdi Ridha, Selasa (2/1).


Menurut Fauzan Nasution hasil evaluasi dengan peringkat biru maksudnya adalah perusahaan yang telah menerapkan pengelolaan lingkungan dengan cukup baik dan memenuhi sebagian besar peraturan perundang-undangan.


Direktur Utama Perumda Tirtanadi Kabir Bedi, Selasa (2/1) mengatakan dirinya sangat mengapresiasi hasil evaluasi lingkungan dari Dinas Lingkungan dan Kehutanan Pemprovsu, karena Perumda Tirtanadi merupakan yang pertama di Indonesia memperoleh sertifikat proper, hal ini dikarenakan adanya terobosan-terobosan baru yang dilakukan Tirtanadi.


"Hasil evaluasi ini harus dipertahankan bila perlu ditingkatkan sehingga meraih kategori hijau dan juga kategori emas untuk tahun berikutnya," kata Kabir Bedi.


Kabir Bedi berharap untuk mencapai kategori yang lebih tinggi diperlukan kerjasama semua pihak baik masyarakat pelanggan maupun stakeholder sehingga Tirtanadi yang merupakan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Pemprovsu mampu bersaing untuk skala nasional maupun internasional dengan telah terbukti memenuhi ketentuan perundang-perundangan. (don)

PTPN IV Serahkan 7 Unit Sepeda Motor ke Pomdam I/BB
| Sabtu, Desember 30, 2023

By On Sabtu, Desember 30, 2023


PATIMPUS.COM - PT Perkebunan Nusantara IV (PTPN IV) Regional 2 menyerahkan bantuan alat transportasi berupa tujuh unit sepeda motor kepada Polisi Militer Kodam I Bukit Barisan (Pomdam I/BB), Jumat (29/12/2023), di Mako Pomdam I/BB, Kota Medan.


Menurut Senior Executive Vice President (SEVP) Business Support PTPN IV Regional 2 Budi Susanto, bantuan tujuh unit sepeda motor tersebut merupakan bagian dari program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) PTPN IV Regional 2 Tahun 2023. 


Program TJSL merupakan komitmen PTPN IV Regional 2 untuk dapat berkontribusi lebih banyak kepada seluruh lapisan secara luas. Budi berharap bantuan alat transportasi dapat memperlancar operasional petugas Pomdam I/BB dalam rangka melakukan pengamanan dan pengawalan. 


“Harapan kami penyaluran ini dapat memberikan kontribusi dan meningkatkan kerja sama antara perusahaan dengan Pomdam,” ujar Budi saat menyampaikan kata sambutan. 


Sementara itu, Komandan Pomdam I/BB Kolonel CPM Zulkarnain menyampaikan terima kasih atas segala perhatian yang telah diberikan PTPN IV selama ini. Ia berharap kolaborasi kedua pihak dapat terus terjalin demi kemajuan bangsa.


“Kami atas nama keluarga besar Pomdam mengucapkan terima kasih kepada PTPN IV Regional 2 Medan yang telah memberikan bantuan alat transportasi. Kami merasa terhormat karena terus mendapatkan perhatian dari PTPN. Kita harap jalinan kerja sama ini terus meningkat,” ujarnya.


Terpisah, Plt Kepala Bagian Sekretariat & Hukum PTPN IV Regional 2 Muhammad Ridho Nasution menjelaskan bahwa PTPN IV sedang memasuki babak baru dalam industri perkebunan kelapa sawit nasional.


Setelah ditetapkan sebagai surviving entity dalam pembentukan sub holding PalmCo, PTPN IV kini terbagi atas lima regional. Demi mewujudkan tujuan dari aksi korporasi ini, perusahaan membutuhkan dukungan dari semua pihak. Termasuk Pomdam I/BB.


“Mari bersama-sama menjaga stabilitas keamanan Sumatera Utara sehingga masyarakat dapat beraktivitas dengan nyaman,” pungkas Ridho. (rel)

PLN UIP3B Sumatera Bangun Kelurahan Sei Mati Melalui Program TJSL
| Sabtu, Desember 30, 2023

By On Sabtu, Desember 30, 2023


PATIMPUS.COM - PLN Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Sumatera melalui PLN Unit Pelaksana Pengatur Beban (UP2B) Sumbagut memberikan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) di Kelurahan Sei Mati, Kecamatan Medan Labuhan, Sabtu (30/12).


Program-program yang dihadirkan oleh PLN UIP3B Sumatera merupakan bentuk kepedulian dalam mendukung peningkatan kapasitas masyarakat, seperti hasilnya PLN membangun program desa berdaya di Kelurahan Sei Mati. Program yang berfokus pada tiga pilar yaitu sosial, lingkungan dan ekonomi.


Program desa berdaya diawali dengan audiensi pihak PLN UIP3B Sumatera ke kantor Kecamatan Medan Labuhan, kemudian melakukan assessment kepada warga. Fokus program hasil dari assessment yang dilakukan berfokus kepada isu sosial diantaranya pembanguan depot air sebagai jawaban dari kesulitan air di kalangan masyarakat Kelurahan Sei Mati. Depot air yang difasilitasi oleh PLN tersebut dapat diakses dengan mudah oleh seluruh kalangan warga setempat.


Untuk pilar ekonomi, PLN UIP3B Sumatera juga memberikan perhatian lewat Kelompok Tani Tambak Udang Sejatera dengan memberikan dukungan lewat penyediaan perahu sebagai sarana dalam meningkatan hasil panen. Selama ini petani tambak udang harus menyewa perahu untuk melakukan pengangkatan hasil panen yang akan dijual.Program yang dihadirkan oleh PLN ini diharap memberikan dampak ekonomi untuk masyarakat. 


Hal ini disampaikan oleh PLN UIP3B Sumatera diwakili Aimanuddinil Bilad selaku Assistant Manager Operasi PLN UP2B Sumatera. “Melalui program TJSL yang diberikan di Kelurahan Sei Mati adalah bentuk kepedulian PLN untuk meningkatkan sumberdaya masyarakat dan dapat meningkatkan kesejahteraan di lingkungan Kelurahan Sei Mati. Selain pemberian program, kami dari pihak PLN juga melakukan pendampingan dan pelatihan untuk Kelompok Tani Tambak Udang dan UMKM Baby Nila Crispy. Untuk peningkatakan SDM diperlukan pelatihan untuk meningkatkan keterampilan dari masyarakat itu sendiri,” ungkapnya.


Selain itu, Selamat selaku ketua Kelompok Tani Tambak Udang Sejahtera juga sangat berterimakasi kepada PLN yang sudah peduli kepada masyarakat yang ada di Kelurahan Sei Mati yang bisa merasakan manfaat secara kelompok maupun individu.


“Program bantuan pemberian perahu untuk kelompok tambak dan sekaligus pelatihan operasi dan perawatan juga memberikan dampak yang signifikan untuk kami petani tambak. Karena selama ini kami untuk melakukan panen harus mengeluarkan biaya sewa perahu dan itu diambil dari hasil panen udang tersebut. Setelah adanya perahu kami sudah bisa menghemat ongkos sewa perahu dan mengalokasikan untuk hal lain dalam hal peningkatan hasil panen,” tambahnya.


Selain itu PLN juga fokus pada isu lingkungan, dimana keresahan Kelompok Tani Tambak Udang terhadap limbah baby ikan nila yang didapati saat panen udang. Baby ikan nila tersebut tidak memiliki nilai jual sehingga sering kali petani tambak membuangnya karena tidak dapat dijual ke pasar ikan. 


Diawali dengan keresahan oleh para petani tersebut, PLN menginisiasi program Usaha Mikro, Kecil, Menengah (UMKM) Baby Nila Crispy yang diisi oleh 7 perempuan yang dibentuk dalam satu kelompok. Baby ikan nila yang dianggap limbah tersebut maka di dalam kelompok UMKM ini diolah menjadi makanan siap konsumsi yang berbentuk keripik ikan. PLN UIP3B Sumatera juga memberikan pelatihan dalam pengolahan, pengemasan hingga pemasaran. 


UMKM Baby Nila Crispy ini harapkan dapat menampung baby ikan-ikan nila buangan dari petani yang awalnya hanya memiliki nilai yang sangat rendah menjadi bernilai ekonomis. Program yang hadir karena isu lingkungan yang akhirnya diurai menjadi program ekonomi yang bernilai tinggi.


Loli Gunali selaku pendamping yang dipilih oleh PLN UIP3B Sumatera memberikan pelatihan kepada kelompok UMKM guna mendapatkan hasil keripik yang bisa mendapatkan nilai jual. 


“Pada kelompok kita berikan pelatihan cara pembuatan dan melakukan uji coba rasa agar baby nila yang diolah mendapat tempat di lidah masyarakat,” katanya.



UMKM Baby Nila Crispy ini diharap terus bisa dijalankan agar dapat menambah pendapatan untuk para masing-masing peserta. 


“Kami sangat bersyukur mendapatkan program ini, dapat menambah pendapat kami sebagai seorang perempuan. Selain mendapatkan kemampuan pembuatan keripik baby nila crispy, kami juga bisa menjualnya. Dan apabila ini terus berjalan, bisa saja produk ini menambah nilai tersendiri untuk Kelurahan Sei Mati,” harap Nur Aisyah. (rel)

Tirtanadi Sabet 2 Medali Kejuaraan Renang Minangkabau
| Rabu, Desember 27, 2023

By On Rabu, Desember 27, 2023


PATIMPUS.COM - Tirtanadi Swimming Club (TSC) meraih 2 medali dalam Kejuaraan Renang Minangkabau open Swimming Championship (MOSC) 2023 yang berlangsung selama 2 hari.


Kejuaraan renang yang diadakan Club Lumba-lumba Padang, dalam rangka mengevaluasi atlet renang Sumatera Barat dalam menghadapi PORPROV dan PON 2024 Medan-Aceh, di kolam renang FIK Unversitas Negeri Padang, Kamis-Sabtu 21 s/d 23 Desember 2023.


Dua medali yang diperoleh Tirtanadi Swimming Club diraih oleh Jeremi, juara 2 gaya kupu-kupu dan Najwa juara 3 gaya punggung.


Heri Musganti, Pelatih Tirtanadi Swimming Club Coach dan manajer Wita, kepada wartawan Rabu (27/12/2023) mengaku sangat bangga, karena Tim asuhnya dapat meraih juara 2 gaya Kupu-kupu dan juara 3 gaya Punggung.


Sementara Ketua Umum Akuatik Indonesia Provinsi Sumatera Utara, Ir Kabir Bedi ST MBA, yang juga Direktur Utama Perumda Tirtanadi, mengucapkan selamat kepada para Atlet, yang dapat menjuarai perlombaan Minangkabau.


Sementara Ketua Umum Tirtanadi Swimming Club, Nurlin, saat dikonfirmasi wartawan, mengatakan merasa bangga kepada Atlet renang Tirtanadi Swimming Club di bawah asuhan Coach Heri Musganti dan manajer Wita.


"Walau Tirtanadi Swimming Club baru berusia seumur jagung, tapi sudah bisa menunjukan kebolehannya dengan menjuarai Piala Walikota Sibolga dan Padang Sumatera Barat setingkat Nasional," ucap Nurlin.


Ketua Harian Tirtanadi Swimming Club Muhammad Jufira mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para pengurus TSC, Kabir Bedi, Dedi Aksyari Nasution dan Nurlin yang sudah mendukung baik moril dan semangatnya. (don)

Siswa/i MA Plus Taruna Teknik Al Jabbar Bersihkan Mushollah Terdampak Banjir Sungai Deli
| Rabu, Desember 27, 2023

By On Rabu, Desember 27, 2023


PATIMPUS.COM - Pasca banjir yang merendam kawasan pemukiman pinggir Sungai Deli selama 2 hari, warga mulai membersihkan bergotong royong untuk membersihkan lumpur.


Sebagai wujud kepedulian dengan musibah banjir yang terjadi di wilayah Medan Maimun, puluhan siswa/i dari Madrasah Aliyah (MA) Plus Taruna Teknik Al Jabbar mengadakan giat bakti sosial bergotong royong membersihkan Mushollah Ash Sholah Gang Bidang Bawah jalan Brigjend Katamso Medan, Selasa (26/12/2023).


Koordinator siswa/i MA Plus Taruna Teknik Al Jabbar Ulil Amri Hasibuan mengatakan bahwa ia dan kawan-kawannya turut prihatin atas peristiwa banjir yang terjadi 2 hari ini. Sebagai anak bangsa dan siswa taruna Ulil bersama kawan-kawannya melakukan giat bakti sosial gotong royong di mushollah Ash Sholah di Gang Bidan Bawah yang merupakan wujud kepedulian terhadap Masjid/Mushollah.



" Saya dan kawan-kawan turut prihatin, semoga warga yang terdampak banjir di beri kesabaran dan kesehatan. Karena hal ini, kami tergerak membantu membersihkan musholah di gang Bidan pasca Banjir, kami tak bisa memberikan makanan dan minuman karena kapasitas kami pelajar, tapi kami bisa memberikan bakti kami dengan bergotong royong sebagai wujud peduli kami terhadap masjid/mushollah serta sebagai taruna anak bangsa," jelas Ulil Amri Hasibuan didampingi kawan-kawannya M Gaysan Yaksin dan Edlin Pratama Panjaitan.


Ulil juga mengaku bahwa giat bakti sosial ini bukan pertama kali dilakukan, sebelumnya siswa-siswi tersebut juga melakukan giat bakti sosial masjid di sekolah MA Plus Taruna Teknik Al-Jabbar.


Hal senada juga disampaikan oleh M Gaysan Yaksin, bahwa sebagai generasi muda harus peduli kepada hal-hal sosial kemasyarakatan termasuk peduli pada Masjid dan Mushollah. Sebagai siswa taruna juga harus mampu berkomunikasi dan berkontribusi untuk bangsa khususnya masyarakat Indonesia.


Sementara itu, salah satu pengurus musholla Ash Sholah M Nasir mengapresiasi giat bakti sosial yang dilakukan siswa/i MA Plus Taruna Teknik Al Jabbar. Menurutnya giat yang dilakukan para siswa taruna tersebut perlu dicontoh.


M Nasir juga berharap giat peduli masjid dan mushollah terus dilakukan secara terus menerus agar nantinya tertanam generasi yang cinta pada masjid/mushollah.


"Alhamdulillah, kami mengapresiasi dan menyambut baik giat gotong royong siswa taruna Al Jabbar. Dan kita berharap kegiatan seperti ini dapat menjadi contoh generasi muda sehingga dapat melahirkan generasi muda yang cinta masjid/mushollah," jelas M Nasir.


M Nasir juga menyampaikan rasa terimakasihnya kepada Siswa Taruna Al Jabbar, Ia berpesan agar kegiatan positif seperti ini terus dilakukan secara berkelanjutan.


Informasi yang diterima awak media, MA Plus Taruna Teknik Al Jabbar yang beralamat di jalan Garu I nomor 28, Kelurahan Harjosari I Kecamatan Medan Amplas merupakan Madrasah Aliyah yang berfokus mencetak siswa-siswi yang dipersiapkan untuk lolos masuk di Sekolah Kedisanan seperti Akpol, Akmil, STIN, STAN, STMKG, dan lainnya.


Selain itu juga berfokus mempersiapkan siswa-siswi untuk masuk TNI-POLRI dan berkarir di Penerbangan. MA Plus Taruna Teknik Al Jabbar juga dipersiapkan untuk mencetak siswa-siswi taruna untuk masuk Fakultas Kedokteran, PTN serta sebagai penghafal Al Quran. (son)

Puluhan Rumah Hilang, Jalan dan Sungai Deli Tinggal Sejengkal
| Minggu, Desember 24, 2023

By On Minggu, Desember 24, 2023


PATIMPUS.COM - Akibat abrasi, jalan dan bibir Sungai Deli di Jalan Teratai Kelurahan Hamdan, Kecamatan Medan Maimun, Kota Medan tinggal beberapa sentimeter lagi.


Sebelumnya, terdapat puluhan rumah warga yang berdiri di bibir Sungai Deli tersebut. Namun akibat hantaman air ke tebing, perlahan-lahan tebing mulai terkikis.


"Ini kan berbentuk Delta atau tikungan sungai. Jadi kalau banjir, air dari hulu menghantam dinding tebing. Runtuhlah dinding itu. Makin lama makin habis. Rumah warga pun ikut terkikis. Nah, sekarang tinggal beberapa sentimeter saja ke Jalan Teratai," ucap Jasmin, warga Medan Maimun, kepada wartawan, Ahad (24/12/2023).



Menurutnya, jika pemerintah tidak segera mengatasinya, maka Jalan Teratai tersebut akan menjadi sungai.


"Harusnya pemerintah langsung tanggap dengan membentengi sungai pakai paku bumi dan beton," imbuhnya. (don)

Aswan Saukani Siregar Terpilih Sebagai Ketua DPK KNPI Kecamatan Besitang
| Sabtu, Desember 23, 2023

By On Sabtu, Desember 23, 2023

 


PATIMPUS.COM - Musyawarah DPK.KNP Kecamatan Besitang Ke X di aula Kantor Camat Besitang, Langkat berjalan tertib dan aman, Sabtu (23/12/2023) Pagi.


Musyawarah tersebut turut dihadiri Camat Besitang H Irham Efendi SAg, Danràmil 14 Besitang diwakili Babinsa dan  diikuti 10 dari 12  OKP yang ada di Kecamatan Besitang.


Dari 10 OKP yang ikut memberkan hak Suaranya dalam musyawarah tersebut yaitu FKPPI, AMPI, GP ANSOR, PC NU, PC Pemuda Muhammadiyah, PC IPM, DPK BKPRMI, PPM, GP Al Washliyah dan BM PAN.


Sampai waktu yang telah ditentukan oleh panitia bagi peserta yang akan ikut untuk pencalonan diri sebagai Ketua DPK KNPI tidak ada yang muncul, akhirnya Aswan Saukani Siregar mengajukan diri sebagai calon tunggal.


Musyawarah dibuka oleh Ahmad, selaku pemegang mandat caretaker dari DPD KNPI Kabupaten Langkat.



Camat Besitang H Irham Effendi SAg mengucapkan terimakasih terutama kepada panitia pelaksana musyawarah dan para pimpinan OKP termasuk ormas Pemuda Pancasila yang turut hadir.


"Saya meminta kepada Ketua PK KNPI yang terpilih nantinya untuk dapat bekerjasama baik terhadap pemerintah maupun kepada seluruh OKP yang ada di Kecamatan Besitang ini," ucapnya.


Dengan adanya calon tunggal, pemilihan digelar secara aklamasi oleh peserta dari 10 OKP. Untuk masa bakti tahun 2023-2026 DPK KNPI Kecamatan dipimpin oleh Aswan Saukani Siregar.


"Saya mengucapkan terimakasih kepada panitia dengan susah payah terlaksananya acara ini. Saya juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh pengurus OKP yang memilih dan mempercayai saya untuk memimpin DK KNPI selama tiga tahun ke depan," ucapnya.


Aswan menambahkan dengan terpilihnya dirinya sebagai Ketua DPK KNPI, Aswan berjanji akan menjalankan roda organesasi ini sebaik-baiknya dan bersenergi dengan Forkopimcam, OKP dan masyarakat. (raj)

Keluarga Besar RIMBAWAN Sumut Gelar Natal Bersama
| Jumat, Desember 22, 2023

By On Jumat, Desember 22, 2023


PATIMPUS.COM - Keluarga Besar Lingkungan Hidup Kehutanan dan Kemitraan yang tergabung dalam Rimbawan Sumatera Utara (Sumut) menggelar Perayaan Natal tahun 2023 bersama para Pensiunan serta mitra-mitra yang ada di lingkup Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Provinsi Sumut, Jumat (22/12/2023). 


Perayaan yang berlangsung di Grand Aston City Hall ini dihadiri keluarga dari jajaran Unit Pelaksana Teknis (UPT) Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Sumatera Utara, Mitra Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) serta para pensiunan rimbawan kehutanan.


Kegiatan perayaan Natal yang diawali dengan kegiatan ibadah dan kebaktian ini di pimpin oleh Pdt DR Jaharianson Saragih berlangsung meriah dan sukses dengan menampilkan berbagai hiburan tarian dan nyanyian natal.


Ketua Panitia Pelaksana Perayaan Natal Pernando L Tobing SP MSi dalam sambutannya mengatakan Perayaan Natal Keluarga Besar Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Sumatera Utara yang tergabung dalam Rimbawan Sumut tahun 2023 ini mengangkat Thema 'Kemuliaan Bagi Allah Dan Damai Sejahtera Di Bumi (Lukas 2 v 14)' serta Sub Thema 'Semangat Natal Dalam Berkarya Menjaga Lingkungan Menjadi Berkat Bagi Setiap Manusia Demi Tercapainya Kelestarian Lingkungan'.



Pernando L Tobing berharap dengan diangkatnya Sub Thema tersebut dengan semangat Natal tahun ini, Masyarakat dan khusus Aparatur Sipil Negara (ASN) yang berada di lingkup Kementerian dan juga Dinas Lingkungan Hidup Dan Kehutanan dapat bekerja dengan lebih baik lagi serta lebih peduli dalam menjaga Kelestarian Lingkungan.


Pernando L Tobing yang juga merupakan Kepala Balai Pemantapan Kawasan Hutan dan Tata Lingkungan (BPKHTL) Wilayah I Medan mengajak masyarakat Sumut khususnya ASN di pemerintahan untuk bisa bersama menjaga dan melestarikan lingkungan dengan memulai dari hal terkecil dari rumah sendiri, yaitu bagaimana menyimpan serta membuang sampah yang baik dan tidak membuang sampah disembarang tempat.


"Kami berharap dengan sub thema kami pada malam hari ini 'Semangat Natal Dalam Berkarya Menjaga Lingkungan Menjadi Berkat Bagi Setiap Manusia Demi Tercapainya Kelestarian Lingkungan', dengan semangat Natal tahun ini, kita semua paling tidak bisa menjaga dan melestarikan lingkungan mulai dari tingkat yang lebih kecil yaitu rumah sendiri bagaimana kita bisa menyimpan sampah yang baik, bisa membuang sampah yang baik," harap Pernando L Tobing.


"Selain itu, kita sebagai ASN yang mempunyai tugas dalam bidang Lingkungan Hidup dan Kehutanan harus memiliki semangat untuk lebih peduli dengan kelestarian lingkungan dan masyarakat yang berada di sekitar hutan demi kesejahteraan mereka. Jadi mari kita semua selaku masyarakat khususnya ASN Pemerintahan untuk bersama bisa menjaga dan melestarikan lingkungan," lanjut Pernando L Tobing.


Pernando L Tobing juga menyampaikan rasa terimakasihnya kepada seluruh panitia yang sudah bekerja keras, kepada semua pihak yang telah membantu mensukseskan kegiatan perayaan Natal tahun ini.


Sementara itu turut hadir juga dalam kegiatan yang penuh syukur dan penuh kebahagiaan kekeluargaan, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Dan Kehutanan Provinsi Sumatera Utara Ir Yuliani Siregar MAP.


Dalam kesempatan itu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Dan Kehutanan (Kadis LHK) Provinsi Sumatera Utara Ir Yuliani Siregar MAP, yang didaulat sebagai Penasehat mengapresiasi sukses dan meriahnya acara tersebut.


"Semoga dengan perayaan Natal ini semakin mempererat persatuan kita sesama anak bangsa, khususnya di Sumatera Utara," ucap Yuliani.


Yuliani Siregar juga berpesan kepada para jemaat, untuk bersama-sama menjaga lingkungan, agar memperoleh sirkulasi kehidupan yang lebih baik. 


Sebanyak ratusan jemaat Rimbawan Sumut terlihat hadir mengikuti prosesi perayaan Natal tersebut. Serangkaian kegiatan di ikuti prosesinya dengan suka cita, terlebih saat panitia menggelar lucky draw. (son)

Korea Tertarik Bangun Gedung Tower RSU Haji Berstandar Internasional
| Kamis, Desember 21, 2023

By On Kamis, Desember 21, 2023


PATIMPUS.COM - Pemerintah Provinsi Sumatera Utara tengah menjalin kerjasama dengan Pemerintah Republik Korea untuk pembangunan Gedung Tower Rumah Sakit Umum (RSU) Haji Medan berstandar internasional.


Direktur RSU Haji Medan dr Rehulina Ginting MKes melalui Wakil Direktur Perencanaan dan Keuangan, Fahril Nirwan Hasibuan menyampaikan, yang sudah masuk ke dalam dokumen greenbook di Bapenas itu nilainya 66,7 juta US Dollar atau sekitar hampir 1 triliun rupiah.


"Jadi memang ini kan diawali dari keinginan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara untuk memiliki rumah sakit yang berstandar internasional. Jadi kita menyampaikan permohonan itu ke pemerintah pusat melalui Bappenas. Lalu usulan kita itu masuk ke dalam bluebook untuk rencana daftar pinjaman penerusan pinjaman luar negeri yang 2020-2024," ujar fahril usai pertemuan dengan perwakilan pemerintah Korea di RSU Haji Medan, Kamis (21/12) sore.


Berdasarkan list yang masuk ke dalam dokumen bluebook itu, sambung Fahril, maka itu ditawarkan ke pemerintah luar negeri mana yang tertarik gitu untuk membiayai proyek yang diusulkan.


"Dan alhamdulillahnya dari Pemerintah Korea tertarik untuk membiayai pinjaman luar negeri yang kita usulkan ke duta besar," terangnya.


Menurut dia, RSU Haji berencana tidak hanya memiliki rumah sakit berstandar internasional yang tidak hanya punya bangunan yang sesuai dengan standar, tapi juga alat kesehatan, sistem informasi rumah sakit termasuk juga pelatihan terhadap tenaga kesehatan, baik dokter spesialis, sub spesialis, perawat dan juga tenaga pendukung kesehatan lainnya.


"Nah jadi komponen dari pinjaman ini mengcover ke semua itu. Jadi nanti bangunan yang akan didirikan ini berlantai 10 yang diperuntukkan bagi pelayanan rawat jalan, termasuk juga untuk layanan unggulan seperti kanker, jantung, stroke, dan turun uro nefrologi," jelasnya.


Di sisi lain, Fahril juga menerangkan bahwa RSU Haji telah ditunjuk oleh Kementerian Kesehatan sebagai jejaring pengampuan layanan KJSO strata utama.


"Kita optimis mungkin awal 2025 sudah ada layanan konsultansinya dulu. Jadi nanti akan ada terkait desain detail sebelum nanti konstruksinya mungkin akan dilakukan di 2026 sampai dengan 2028," ungkapnya.


Dia merincikan, tower B ini akan memiliki 10 lantai dan memiliki basement.


"Tower A tidak punya basement, sedangkan di towe B ada, secara tinggi bangunan akan sama, maka akan ada connecting bridge antara tower A ke Tower B," urainya.


Fahril juga mengungkapkan, berdasarkan negosiasi pemerintah Indonesia melalui Pemerintah Provinsi Sumatera Utara akan ada porsi yang harus disiapkan dari APBD-nya untuk penyediaan alat kesehatan.


"Tapi kalau untuk bangunan, alat kesehatan yang menjadi porsinya pinjaman termasuk juga sistem informasi rumah sakit dan juga pendidikan dan pelatihan bagi tenaga medis, itu jadi porsinya pinjaman luar negeri," katanya kembali.


Dia juga menerangkan, kerjasama ini erat kaitannya dengan pelayanan kesehatan dan hajat hidup yang masyarakat dan pertimbangannya masih sering berobat ke luar negeri.


"Jadi mereka (pemerintah Korea) seperti yang tadi sudah didiskusikan dengan ibu direktur, mereka ingin supaya masyarakat kita tidak lagi berobat di luar negeri seperti di Malaysia atau Singapura, cukup di dalam negeri saja," tutupnya.


Sebelumnya, manajemen RSU Haji Medan yang dipimpin Direktur Rumah Sakit Umum Haji Medan dr. Rehulina Ginting, M.Kes dan Wakil Direktur Umum dan Pengembangan SDM RSU Haji Medan Ridesman, serta pejabat rumah sakit lainnya melakukan pertemuan dan peninjauan lokasi untuk pembangunan Tower B bersama dengan H.E. Mr. Lee Sang-deok, Ambassador of the Republic of Korea, Mr. Yang Seokhwan, Counsellor/ Head of Economic Affairs, Mr. Han Jongho, First Secretary. Ms. Chung Dodam, Researcher/Interpreter dan Mr. Kim Jae Cheol, EDCF Country Director. (don)

Kapolda Sumut Dukung PalmCo Perkuat Ketahanan Pangan dan Energi Nasional
| Kamis, Desember 21, 2023

By On Kamis, Desember 21, 2023


PATIMPUS.COM - Kepala Kepolisian Daerah Sumatera Utara, Inspektur Jenderal Polisi Agung Setya Imam Effendi menyatakan siap mendukung dan memperkuat pengamanan aset-aset objek vital negara perusahaan perkebunan sawit di bawah naungan Holding Perkebunan Nusantara III (Persero), PalmCo. 


Jenderal Bintang Dua itu menyatakan hal tersebut sebagai bentuk dukungan nyata kepada perusahaan yang dibentuk melalui penggabungan PTPN V, PTPN VI, dan PTPN XIII ke dalam PTPN IV sebagai surviving entity dan pemisahan tidak murni PTPN III (Persero) ke PTPN IV menjadi PalmCo agar mampu untuk terus memberikan produksi dan kontribusi maksimal bagi masyarakat.


"Bagi saya kemajuan diperoleh dari penguatan ekonomi. Untuk itu, kita perlu intervensi di jalur masing-masing. Keberadaan PalmCo merupakan hal yang tepat sehingga perlu sentuhan dan persamaan perspektif," kata Agung di saat pertemuan dengan Direktur Utama PalmCo Jatmiko Santosa dan jajaran di Kediaman Resmi Kapolda Sumatera Utara di Medan, Kamis (21/12).


Dalam kesempatan tersebut, Agung juga mengapresiasi pembentukan Sub Holding PalmCo oleh Kementerian BUMN dan Holding Perkebunan Nusantara yang diproyeksikan menjadi perusahaan perkebunan kelapa sawit terluas di dunia. 


Dia mengatakan langkah itu harus mendapat dukungan seluruh pihak, tak terkecuali dari kepolisian dalam pengamanan aset-aset negara. Terlebih lagi, lanjutnya, Pemerintah memberikan tugas berat kepada PalmCo untuk tidak hanya tumbuh dari sisi bisnis perusahaan, namun juga berkontribusi terhadap ketahanan pangan dan energi nasional. 


"Pembentukan PalmCo merupakan langkah yang sangat strategis. Untuk itu, Kami ingin berkontribusi dengan ekosistemnya. Mengamankan dan menjaga aset merupakan fokus kami untuk bersinergi dengan PalmCo saat ini dan seterusnya, utamanya di wilayah Sumatera Utara" lanjut sosok yang murah senyum tersebut. 


Sementara itu, Direktur Utama PTPN IV PalmCo, Jatmiko Santosa, didampingi oleh Region Head I yang diwakili  SEVP Business Support Tengku Rinel (SEVP Bussines Support) dan Region Head II, Sudarma Bhakti Lessan mengapresiasi dukungan Polda Sumatera Utara terhadap perusahaan yang dibentuk awal Desember 2023 kemarin.


“Kami mengucapkan terimakasih dan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada Polda Sumatera Utara atas sinergi yang telah terjalin di Perkebunan PalmCo khususnya di Sumatera Utara," ucap Jatmiko.


Dalam silaturahmi ini Jatmiko juga menyampaikan bahwa Holding Perkebunan telah membentuk PalmCo sebagai salah satu Subholding yang memiliki tujuan dan mengambil peran dalam ketahanan pangan dan energi nasional. 


Ia menjelaskan saat ini masih terdapat beberapa potensi permasalahan terutama terkait lahan areal perusahaan hak guna usaha (HGU).


“PTPN IV PalmCo yakin dibawah kepemimpinan Bapak Kapolda, Kepolisian Sumatera Utara dapat membantu menjaga kondusivitas dan keamanan Masyarakat, sehingga operasional Perusahaan dapat berjalan maksimal dan memberikan manfaat sebesar-besarnya," paparnya. (don)

Medan

Sumut

Komunitas

Pendidikan

Ekbis